28 June 2018

Bank Soal: Bahasa Indonesia Kelas 7 Semester Genap 2010/2011


A. Pilihan Ganda

1.       Wartawan : “ apakah anda selalu cepat mendapat ide?”
Helmy : “ ide bisa banyak muncul karena di stimulasi bacaan atau tontonan yang selalu saya konsumsi. “
Informasi yang diperoleh dari wawancara tersebut adalah . . . .
A.       Ide bisa muncul dari sebuah bacaan
B.       Banyak membuat reality show
C.       Ide – ide yang cemerlang
D.       Ide – ide yang tidak baik
2.       Iwan menjadi juara pertama lomba baca puisi antar SMP sekabupaten. Resty ingin menjadi juara sepertii iwan. Oleh karena itu, dia ingin mewawancarai iwan.
Pertanyaann resty yang tepat untuk mewujudkan keinginan tersebut adalah . . .
A.     Mengapa kamu dapat menjadi juara lomba baca puisi?
B.      Bagaiman caramu berlatih membaca puisi selama ini?
C.      Sejak kapan kamu dapat membaca puisi dengan baik
D.     Apa yang mendorongmu mengikuti lomba baca puisi?
3.       Asep : “ kapan perusahaan sepatu dian didirikan? “
Pak Andi : “ perusahaan sepatu dian didirikan tahun 1980. Pada waktu itu, tokonya ada di bagian depan rumah bapak di jalan mawar no 15. Pegawainya saudara bapak sendiri. Modalpun hasil tabungan bapak dan ibu.
Kesimpulan yang diperoleh dari wawancara tersebut adalah . . ..
A.    Pelatihan pegawai sepatu
B.     Modal sepatu
C.     Sejarah berdirinya perusahaan sepatu dian
D.    Dukungan anak – anak
4.    Bahan pangan nonberas. Seperti sukun beras, ubi kayu, ubi jalar, jagung, talas dan sagu.
Pertanyaan yang sesuai dengan ilustrasi di atas adalah . . . . . .
A.    Pupuk organik apakah yang paling baik itu. Pak?
B.     Bagaimana struktur tanah yang baik itu, pak?
C.     Apa pengaruh pupuk kompas dan organik terhadap tanah?
D.    Bahan pangan apa saja yang dapat dikonsumsi sebagai pengganti beras?

5.    Di bawah ini identias seorang tokoh yang benar adalah . . . . .
A.    Nama : Ir – Soekarno
TTL : Surabaya, 06 Juni 1901
B.     Nama : Dr, Mohammad Hatta
TTL : Jakarta, 14 Agustus 1908
C.     Nama : R.A. Kartini
TTL : Jakarta, 01 Juni 1950
D.    Nama : Ir. Soekarno
TTL : Jakarta 10 Juni 1901
6.       Pengungkapan tokoh idola dengan memasukan alasan dan identitas sang tokoh yang tepat adalah . . . .
A.    Aku ingin seperti Azumardi Azra. Penulis kelahiran Lubuk Agung 04 Maret 1955. Dalam usia 48 tahun telah menulis sekitar 25 judul buku, aku pemikirannya yang istimewa  
B.     Kalau aku banget sama si Ronan Keating anggota boys band
C.     Saya sangat menyukai Michael Schumacher kelahiran jerman
D.    Aku menyukai tokoh Helmi Yahya
7.       Helmi yahya selalu bekerja dengan cepat dan menghasilkan ide yang cemerlang.
Pernyataan tersebut merupakan . . . .
A.    Kekurangan tokoh
B.     Kelemahan tokoh
C.     Kebaikan tokoh
D.    Kelebihan tokoh
8.       Pernyataan yang sesuai dengan hal – hal yang dapat diteladani dari seorang tokohdi bawah ini adalah . . . .  
1.     B.J Habibie, merupakan seorang ilmuan dan ahli tekhnik
2.     Kakak paling suka pelajaran olahraga dan seni suara
3.     Senjata ampuh yang di gunakan tokoh proklamator kita adalah otak dan pena
4.     Mengapa saya tidak langsung menyumbang saja atas nama pribadi
Pernyataan yang sesuai dengan hal – hal yang dapat diteladani dari seorang tokoh adalah . . . .  
A.    Nomor 1 dan 2
B.     Nomor 3 dan 4
C.     Nomor 1 dan 4
D.    Nomor 1 dan 3
9.    Kalimat yang digunakan dalam bertelefon adalah kalimat . . . . dan bahasa yang . .
A.    Benar, lugas
B.     Efektif, santun
C.     Santun, efektif
D.    Indah, benar

10.    Contoh percakapan yang tidak santun adalah . .
A.    Halo, selamat malam. Maaf saya mengganggu
B.     Terima kasih atas informasi anda, selamat siang
C.     Ya, bilang saja dari temannya dia sudah tahu
D.    Bolehkah saya tahu, dengan siapa saya bicara?
11.    Ryan : “ halo, selamat sore saya ryan, teman sekelas kania. Bisa bicara dengan kania ?
Nisa : “ baik – baik sebentar ia saya panggilkan
Kania : . . . . . . . . . . .
Percakapan yang tepat untuk mengisi bagian yang rumpang adalah . . .
A.    Selamat sore
B.     Halo, ryan ! apa kabar ?
C.     Bagaimana dengan kamu
D.    Diman kegiatannya ?
12.    “ Halo, selamat sore saya ryan teman sekelas kania. Bisa bicara dengan kania ?
Kalimat tersebut merupakan bagian dari . . .
A.    Pembuka percakapan
B.     Salam pembuka
C.     Inti pembicaraan
D.    Salam penutup
13.    Nama : Desak Made Hughesia Dewi, S.Pd
TTL : Tabanan. Bali, 02 Maret 1971
. . . . . . . :
Alamat : Jalan wisata no.1 jakarta selatan 15411
Bagian data pribadi yang dirumpangkan tersebut dapat diisi dengan . . . . 
A.    Pendidikan
B.     Hobi
C.     Nama ayah/ibu
D.    Pekerjaan
14.    “ Senjata ampuh yang digunakan tokoh proklamator kita adalah otak dan pena “
Pernyataan tersebut merupakan . . . .
A.    Kelemahan tokoh
B.     Kekurangan tokoh
C.     Kelebihan tokoh
D.    Kebaikan tokoh
15.    Suatu gagasan yang menjadi dasar pengembangan sebuah paragraf disebut . . .
A.    Paragraf
B.     Gagasan penjelas
C.     Gagasan utama
D.    Kalimat utama
16.    Rangkaian kalimat yang saling berhubungan dan membentuk satu kesatuan pokok pembahasan disebut . .
A.     Paragraf deduktif
B.      Paragraf induktif
C.      Kalimat
D.     Paragraf
17.    Lembaga Sensor Film ( LSF ) harus bekerja dengan pertimbangan multi perspektif. Dalam mencermati film yang akan beredar, LSF sebaiknya tidak hanya mempertimbangkan faktor agama, pendidikan dan moral. Hal ini penting untuk menghindari gejolak masyarakat.
Gagasan pokok paragraf tersebut adalah . . . 
A.    Penarikan film dari peredaran
B.     Penghindaran gejolak masyarakat
C.     Penggunaan faktor keperofesionalan
D.    Pertimbangan LSF dalam bekerja
18.1. Ada satu lagi polusi udara yang dapat mengganggu kesehatan sikecil, yakni asap rokok
2.     Tanpa sadar, orang tua yang suka merokok dalam rumah dan satu ruang dengan si kecil dapat mencederainya
3.     Mencederai dalam hal ini berarti memudahkan si kecil menderita suatu penyakit.
Letak kalimat utama pada paragraf di atas ialah pada nomor . .
A.       1
B.       3
C.       2
D.       1 dan 2
19.    Jika ada keluhan pada mata, segeralah periksa kedokter. Penggunaan obat tetes mata secara sembarangan dapat menimbulkan penyakit mata yang tidak diduga sebelumnya, yaitu rematk mata. Gejalanya adalah mata teras pegal dan penglihatan agak kabur. . . . . . . . . . . . . . . .
Kalimat yang tepat untuk  melengkapi bagian akhir paragraf tersebut adalah . .
A.       Selain itu, makan secara teratur sangat disarankan
B.       Jika tidak ditangani dengan tepat tiba – tiba mata menjadi buta
C.       Dengan demikian kita akan terhindar dari penyakit
D.       Dokter dapat memberikan resep yang sesuai

20.    Daftar yang berisi ikhtisar atau ringkasan suatu informasi disebut . . .
A.       Daftar urut
B.       Garafik
C.       Tabel
D.       Ikhtisar
21.    1. Kolom
2. Garis vertikal
3. Baris
4. Denah
5. Keterangan kolom
Yang merupakan bagian – bagian dari tabel adalah nomor . . .
A.       1 dan 2
B.       1,2,3,4 dan 5
C.       1,3 dan 5
D.       1,3 dan 4
22.    Jumlah penganggur terbuka
Menurut pulau dan jenis kelamin tahun 2006
Pulau
Laki - laki
Perempuan
Jumlah
Sumatra
1.118.240
1.392.835
2.511.075
Jawa
3.872.235
2.936.069
6.808.304
Kalimantan
254. 571
225.324
479.895
Sulawesi
281.283
441.607
722.980
Jumlah
5.526.329
4.995.835
10.522.164
Sumber BPS sakernas februari tahun 2006
Pernyataan yang sesuai dengan tabel di atas adalah . . .
A.       Dari setiap pulau memiliki jumlah penganggur yang sama
B.       Di pulau sumatera memiliki jumlah penganggur terendah
C.       Di pulau jawa jumlah penganggur terbuka pada tahun 2006 lebih tinggi
D.       Di pulau sulawesi jumlah penganggur 2.511.075

23.    Di pulau kalimantan jumlah penganggur terbuka berjenis kelamin perempuan sebanyak 225.324
Tabel yang sesuai dengan pernyataan di atas adalah . .
A.          
Pulau
Perempuan
Kalimantan
225.324
B.        
Pulau
Perempuan
Jawa
3.872.235
C.        
Pulau
Laki – laki
Sulawesi
    281.283
D.         
Pulau
Laki – laki
Kalimantan
  254.571






24.     IKAN :   1. Tuna 2  . Bandeng   3. Lele    4. Kakap
                                        
Kata khusus yang tepat untuk melengkapi kata umum di atas adalah . . . . .
A.       Lele lokal, lele dumbo
B.       Gurame, lele dumbo
C.       Lele goreng, lele lokal
D.       Mujair, lele dumbo


25.    Kalimat yang secara cermat menirukan apa yang diujarkan seorang disebut . . . .
A.       Kalimat langsung
B.       Kalimat tak langsung
C.       Kalimat tanya
D.       Kalimat majemuk
26.    Ketika menyebrang di tempat yang salah, ia diperingatkan polisi. “ Dik jangan menyebrang di tempat ini “
Kalimat langsung tersebut jika di ubah ke dalam kalimat tidak langsung menjadi . . .
A.       Ketika menyebrang di tempat yang salah ia di peringatkan polisi agar jangan menyebrang di tempat itu
B.       Jangan menyebrang di tempat yang salah. “ kata polisi “
C.       Ia diperingatkan polisi
D.       Ia menyebrang di tempat yang salah

27.    Kalimat berikut ini yang bukan kalimat langsung adalah
A.       “ Besok “ ujar bu nisa , “ akan di adakan tes senam lantai
B.       Ayah pernah menjuarai pertandingan bola pingpong
C.       Meti mengucapkan “ Selamat wan, kamu memeang pantas juara “
D.       Anggi menjawab “ aku senang mendapat penghargaan itu “
28.             
Tika  pergi ke rumah mira. Kami sedang praktik menanam singkong dengan sistem akulasi

                                                               Anakmu

                                                                Tika
Dilihat dari penggunaan bahasanya, pesan tersebut ditujukan kepada  . . . .
A.       Teman
B.       Ketua
C.       Orang Tua
D.       Bawahan
29.    Bentuk karya sastra yang terikat oleh Rima, ritme ataupun jumlah baris serta ditandai oleh bahasa yang padat disebut . . .
A.       Prosa
B.       Puisi
C.       Cerpen
D.       Novel
30.    Aku bisa gunduli daun – daun mu dan menelannya
Satu – satu, tapi daun – daun mu pahit, sedang
Aku Cuma doyan yang manis – manis
. . . . . . . . . . . .
                                                           Muhammad Ali
Citraan puisi di atas adalah . . . . . .
A.       Pendengaran
B.       Perabaan
C.       Penglihatan
D.       Pengecapan
31.    Ketika bara hati
Padam tidak berarti
. . . . . . . . .
Citraan puisi di atas adalah
A.       Penglihatan
B.       Pendengaran
C.       Penciuman
D.       Perasaan
32.                                           BANGSAKU

Setiap saat kami berbuat demi kamu
Bangsaku
Tumpah darahmu
Kami tidak lupa
Perjuangan pahlawanku di masa lalu
Demi kamu
Oh.  Tuhanku . . . . . . .
. . . . . . . . . . . .
Amanat yang tersirat dari puisi di atas adalah . . . .
A.       Warisilah bangsamu demi tuhan
B.       Berjuanglah melindungi kami
C.       Perjuangan pahlawan
D.       Cintailah bangsa dan tanah air

33.    Kegiatan yang membuat kita dapat memahami fikiran dan perasaan orang lain disebut . . . .
A.       Membaca
B.       Mendongeng
C.       Menulis
D.       Berbicara
34.    “ Ketika mendengar bunyi harimau mengaum, mereka serentak berhenti bekerja dan berdiri kaku. “
Suasana cerita tersebut adalah . . .
A.       Menegangkan
B.       Menggembirakan
C.       Suka cita
D.       Bahagia
35.    1. Betapa gembiranya ardi
2. Saat pulang sekolah ia mendapat tawaran dari     pamannya untuk bersekolah di jakarta
3. Jakarta adalah kota besar.
Latar waktu dalam kutipan cerita tersebut di tunjukan oleh kalimat nomor . . . . .   
A.       1
B.       2
C.       3
D.       1 dan 2
36.    Tanda jeda ( “ ) dalam sebuah puisi mnyatakan . . .
A.       Berhenti sebentar
B.       Menyatakan, satuan makna frasa
C.       Berhenti agak lama
D.       Berhenti lama, untuk menyatakan suatu gagasan ( bait )

37.    Kelompok katak dipimpin si kote. Ia dikenal sebagai katak yang berani namun ia juga sombong. Teman – temannya takut kalau si kote marah, maka mereka menurut saja.
Kebiasaan atau prilaku dalam kutipan cerita tersebut adalah . . . . . .
A.       Suka memaksakan kehendak diri sendiri terhadap orang lain.
B.       Teman – teman takut kalau si kote marah
C.       Ia dikenal sebagai katak yang berani
D.       Kelompok katak dipimpin oleh si kote

38.    “ Kamu kenapa gin ? “ tanya nenek dengan sedih.
“ Maafkan, igin, nek, tadi igin memakan mangga yang masih kecil – kecil dan akhirnya igin sakit peru, “ kata igin sambil terisak.
“ sudahlah, gin. Lain kali, tunggulah sampai mangga itu ranum, baru igin boleh memetiknya. “
Amanat penggalan cerita di atas adalah . . .
A.       Janganlah memakan mangga yang masih kecil
B.       Janganlah memetik mangga sembarangan
C.       Jangan melawan kepada orang tua
D.       Akhirnya igin sakit perut

39.    Pergi ke dunia anakku sayang
Pergi kehidup bebas
Selama angin masih angin buritan
. . . . . . . . . . . . . . . .
Dalam rimba dan padang hijau
Larik bermajas yang sesuai untuk melengkapi baris ke empat puisi tersebut adalah . . . . . . .
A.       Jika bayang telah pudar
B.       Menutup pintu waktu lampau
C.       Dan matahari pagi menyinari daun – daunan
D.       Pergi ke laut lepas

40.    Sepuluh tahun yang lalu dia terbaring
Tetapi bukan tidur, sayang
Sebuah lubang peluru bundar di dadanya
Senyum bekunya mau berkata, kita sedang perang

Rima pada bait puisi tersebut adalah . . . .
A.       a, a, b, b
B.       a, b, a, b
C.       a, a, b, a
D.       a, a, a, a

ESSAY
41.    Sebuah bacaan kadang – kadang ditandai dengan tabel atau diagram. Apa fungsi tabel atau diagram dalam sebuah bacaan ?
42.    Siswa : Bagaimana perasaan ibu setelah menjadi guru                                        teladan tingkat nasional tahun ini ?
Ibu Levi ; Saya sangat bangga, selain dapat mengharumkan nama sekolah hal ini pun memberi pengalaman tersendiri buat saya.
Ubahlah wawancara tersebut kedalam bentuk narasi !
43.    Butlah memo atau papan singkat yang isinya :
Ketua OSIS di sekolahmu menghimbau ke sekertaris agar mempersiapkan undangan untuk lomba baca puisi
44.    Sebutkan unsur – unsur interinsik yang membentuk sebuah cerpen
45.                           SURAT DARI IBU
. . . . . . . . . . . . . . . . . . . .
Kempali pulang, anakku sayang
Kembali ke balik malam
Jika kapalmu telah rapat ke tepi
Kita akan bercerita
“ tentang unta dan hidupmu di pagi hari “ 
Berikan tanda jeda pada puisi tersebut !


  1. Bank Soal: Akidah Akhlak Kelas 7 Semester Genap 2010/2011
  2. Bank Soal: Bahasa Indonesia Kelas 7 Semester Genap 2010/2011
  3. Bank Soal: Al-Qur'an Hadits Kelas 7 Semester Genap 2010/2011
  4. Bank Soal: Bahasa Arab Kelas 7 Semester Genap 2010/2011
  5. Bank Soal: Fiqih Kelas 8 Semester Genap 2010/2011
  6. Bank Soal: Bahasa Indonesia Kelas 8 Semester Genap 2010/2011
  7. Bank Soal: Bahasa Arab Kelas 8 Semester Genap 2010/2011
  8. Bank Soal: Akidah Akhlak Kelas 8 Semester Genap 2010/2011
  9. Selanjutnya....

No comments:

Post a Comment